Penandatangan Addendum Perjanjian Kerjasama Dinas Pendidikan Malinau Dengan Universitas Terbuka 2023

Sebagai Perguruan Tinggi Negeri yang menerapkan sistem PJJ, UT didesain oleh pemerintah sebagai kampus yang harus menjalin kemitraan dengan berbagai pihak dalam layanan operasionalnya. Hubungan yang baik dengan segala pemangku kebijakan di daerah adalah salah satu kunci sukses UT Tarakan semakin berkembang. Sejak tahun 2021, UT Tarakan sudah menggandeng pemerintah provinsi dan seluruh Pemerintah Kota dan Kabupaten yang ada dalam suatu Perjanjian Kerja yang sah. Tujuannya tidak lain adalah meningkatkan angka partisipasi kasar masuk perguruan tinggi di Kalimantan Utara yang sejauh ini belum mencapai 30%.   

Kamis (16/02/2022), UT Tarakan menyambut kehadiran Dinas Pendidikan Kabupaten Malinau, dalam rangka penandatanganan addendum Perjanjian Kerja Sama. Hadir dalam kegiatan ini adalah Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malinau, Dr. Dumberbril, S.E, M.M. bersama dengan jajaran terkait. Disdik Malinau merupakan mitra setia UT Tarakan yang telah bekerja sama dalam meningkatkan jumlah mahasiswa Pendas baik PGSD maupun PGPAUD di Kabupaten Malinau. Luas wilayah Kabupaten Malinau dengan berbagai kecamatan dan desa-desa yang sulit untuk dijangkau, bukanlah suatu halangan bagi UT untuk memberikan layanan. Tapi tantangannya tentu lebih berat. Hal tersebut telah terbukti dengan jumlah mahasiswa yang terus meningkat di Kabupaten Malinau.   

UT sangat mengapresiasi Pemkab Malinau melalui peran Disdik Kabupaten Malinau untuk terus menggenjot pemerataan sarjana bagi seluruh pegawai di Lingkungan Disdik Malinau, terutama guru-guru. Beasiswa yang diberikan sejauh ini telah kami aplikasikan dengan layanan yang terbaik bagi mahasiswa. Dengan adanya addendum ini, kita bersyukur bahwa kesempatan untuk memperoleh beasiswa dari Pemkab akan lebih terbuka luas, tidak hanya bagi yang berstatus PNS. Tantangan selanjutnya adalah bagaimana kita memotivasi calon mahasiswa dan mahasiswa yang telah menerima beasiswa untuk terus memiliki komitmen dalam menyelesaikan studinya tepat waktu.