Pertama-tama kami ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan mahasiswa mengikuti pendidikan di UT serta kesediaan mahasiswa mengikuti kegiatan Tutorial Online (Tuton) semester 2020/21.2 (2021. l). Sehubungan dengan terganggunya jaringan internet di sebagian besar wilayah UPBJJ-UT Jayapura yang berdampak terhadap mahasiswa Program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana UT dalam mengakses Tutorial Online (Tuton), kami sampaikan hal-hal sebagai berikut.

  1. Untuk Tuton Program Diploma dan Sarjana semester 2020/21.2 (2021.1)
    1. Batas akhir mahasiswa memberi tanggapan diskusi pada Sesi Kelima Tuton yang semula dijadwalkan 3 — 16 Mei diperpanjang menjadi 3 — 23 Mei 2021.
    2. Batas akhir mahasiswa mengunggah jawaban Tugas 2 pada Sesi Kelima Tuton yang semula dijadwalkan 3 — 18 Mei diperpanjang menjadi 3 — 25 Mei 2021.
    3. Tanggal batas akhir Tugas 2 yang tampil dalam sistem https://elearning.ut.ac.id adalah batas pengiriman (due date) tanggal 18 Mei 2021. Namun mahasiswa masih dapat mengumpulkan Tugas 2 sampai dengan batas akhir pengiriman (cut of date) tanggal 25 Mei 2021.
  2. Untuk Tutorial Program Pascasarjana semester 2020/21.2 (2021.1)
    1. Batas akhir mahasiswa memberi tanggapandiskusi pada Sesi Ketujuh Tutorial yang semula dijadwalkan 3 — 16 Mei diperpanjang menjadi 3 — 23 Mei 2021.
    2. Batas akhir mahasiswa mengunggah jawabanTugas 2 pada Sesi Ketujuh Tutorial yang semula dijadwalkan 3 — 18 Mei diperpanjang menjadi 3 — 25 Mei 2021.
    3. Tanggal batas akhir Tugas 2 yang tampil dalam sistem https://elearning.ut.ac.id adalah batas pengiriman (due date) tanggal 18 Mei 2021. Namun mahasiswa masih dapat mengumpulkan Tugas 2 sampai dengan batas akhir pengiriman (cut of date) tanggal 25 Mei 2021.
  3. Semoga perpanjangan waktu ini dapat membantu mahasiswa peserta Tuton Program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana UT untuk dapat mengoptimalkan keterlibatannya dalam seluruh aktivitas pada Tuton di tengah kendala yang sedang dihadapi.

ref. 20407/UN31.WR.3/PK.01/2021

source by. ut.ac.id link